TNI/Polri Masuk Lapas Palu. Ternyata Ini Tujuannya

Palu, 50detik.com–Untuk menciptakan zero Halinar (handphone, pungli dan narkoba) .di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Palu, Sulteng, dilakukan penggeledahan di kamar hunian milik warga binaan dengan melibatkan unsur TNI dan Polri.

“Kita melibatkan TNI/Polri melakukan penggeledahan,” ungkap Kepala Lapas Kelas II A  Palu,  Gunawan di Palu.

Dikatakan, penggeledahan tersebut sebagai wujud komitmen kita untuk selalu berpegang teguh kepada 3+1 atau 3 kunci pemasyarakatan maju dan Back to Basics.

Disebutkan, dari hasil penggeledahan, petugas Lapas Palu bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas menyita sejumlah barang, berupa alat pengeras suara (speaker), gulungan kabel, senjata tajam berupa pisau, potongan besi, dan sejumlah barang lainnya. (*/ms)

 

Pos terkait