Rombongan Jamaah Umrah MHU Grup Makassar Tinggalkan Madinah

‎Madinah, 50detik.com– Rombongan  jamaah umrah travel Manasik Haji Umrah (MHU) Starting Makassar berjumlah100 jamaah Sabtu (22/03/2025) meninggalkan Madinah menuju Makkah.

Sebelum lanjut ke Makkah rombongan jamaah mengambil miqat umrah di Bir Ali.

Perjalanan dari Madinah ke Makkah yang jaraknya sekitar 300an kilometer diberikan akan ditempuh antara 8 jam.

‎Tiba di Makkah jamaah akan langsung ke hotel untuk menyimpan kopor dan selanjutnya menuju Masjidil Haram untuk melakukan tawaf lanjut sai dan tahallul.

‎Usai melakukan tahallul jamaah bisa kembali ke hotel untuk ganti pakaian ikhram dengan pakaian biasa yang tetap terlihat syar’i.

‎Jamaah dapat istirahat dan kemudian kembali ke Masjidil Haram untuk melakukan serangkaian ibadah shalat fardu maupun sunnat dan ibadah lainnya.

‎Di hari kedua di Makkah akan melakukan ziarah ke tempat bersejarah peninggalan peradaban Islam.

By: masruhim

Pos terkait