Palu, 50detik.com– Anggota Bawaslu Sulteng, Nasrun meminta Bawaslu Kabupaten/Kota agar melakukan pengawasan serta pencermatan jalannya proses penetapan jumlah kursi dan daerah pemilihan (Dapil).
“Diharapkan dalam proses pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang Bawaslu kabupaten/kota dapat mengawalnya hingga langsung ke Provinsi” jelas Nasrun saat memberikan sambutan pembukaan kegiatan Bimbingan Teknis Pengawasan Penetapan Jumlah Kursi dan Daerah Pemilihan (Dapil) Pemilu Serentak Tahun 2024, Senin (12/12/2022).
Ia juga berharap agar kegiatan yang berlangsung selama dua hari tersebut dapat memberikan kesepahaman bersama dan saling tukar informasi.
“Kami berharap bahwa kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik, kita bisa bertukar informasi terkait hal-hal apa saja yang menjadi catatan dalam proses pendapilan ini” harapnya. (*/mp)





