Gorontalo, 50detik.com– Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Industri dan Pembangunan (Korinbang) Rachmat Gobel membagikan jaket anti air dan juga beras bervitamin kepada para pengemudi becak motor (bentor) di Gorontalo. Hal ini untuk meningkatkan kesejahteraan bagi para pengemudi.
Politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) ini mengatakan bahwa sangat khawatir terhadap kesehatan kepada para pengemudi bentor yang setiap hari mencari rezeki di jalan. Ia pun menambahkan bahwa para pengemudi bentor juga memiliki peran yang besar untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di Gorontalo.
Tak lupa juga dalam kunjungan ini, legislator dapil Gorontalo tersebut juga membagikan beras bervitamin dalam bentuk kemasan 5 liter kepada pengemudi bentor. Hal ini memang sudah menjadi rencananya untuk membangun Gorontalo menjadi lebih baik. (azk/sf)
Sumber: dpr ri. go. id
