DPRD Sigi Sharing Jaminan Kesehatan Daerah Ke DPRD Pasangkayu

Pasangkayu,50detik.com- Ketua DPRD Kabupaten Pasangkayu, Alwiaty Bersama anggota dewan lainnya menerima kunjungan kerja DPRD Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Kunjungan kerja DPRD Sigi ke Pasangkayu dalam rangka silaturahmi dan sharing terkait program jaminan Kesehatan di daerah. Pertemuan itu berlangsung di ruangan Ketua DPRD Pasangkayu, Rabu (25/1/2023) siang.

“Kalau di daerah kami itu, ada namanya program jaminan kesehatan yang dinamai Kartu Masagena. Program ini diperuntukkan mereka yang kurang mampu, yang bisa difungsikan untuk berobat di Puskesmas dan Rumah Sakit yang sudah kerja sama” Kata Eben perwakilan DPRD Sigi

Menurutnya program ini sumber dananya  dari APBD, yang diperuntukkan mereka yang belum memegang kartu BPJS Kesehatan. Pemegang kartu masagena ini pula dilakukan pendampingan ketika menjalani pengobatan dirujuk keluar daerah.

Sementara itu, Ketua DPRD Pasangkayu, Alwiaty menyampaikan, untuk di Kabupaten Pasangkayu tidak memiliki program sama seperti di Kabupaten Sigi. Di Pasangkayu, jaminan Kesehatan adanya di BPJS Kesehatan. Belum ada produk daerah seperti di Sigi.

“Setahu saya kepesertaan BPJS itu wajib. Dan dalam aturannya jaminan Kesehatan itu hanya ada di BPJS Kesehatan” Ungkapnya

Pos terkait