Ribuan ASN Banggai Ikut Apel Awal Masuk Kerja

Laporan” Muhlis Pampawa

Luwuj, 50detik.com -Ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Daerah Kab. Banggai mengikuti Apel yang dilaksanakan di halaman kantor Bupati Banggai Senin 10/6 2019. Apel tersebut dilaksanakan setelah libur panjang dalam rangka lebatan Idul Fitri 1440 H.

Turut hadir dalam apel tersebut antara lain Wabup H. Mustar Labolo, Kepala Staf Kodim 1308/LB, Sekda Banggai Ir. Abdullah Ali, Msi, Kepala Kemenag Banggai dan Sejumlah Pimpinan Instansi Vertikal, BUMN dan BUMD, Organisasi Kemasyarakatan, dan Organisasi lainya.

Mengawali Apel Akbar ASN di Lingkup Pemda Banggai ini diawali dengan Pemeriksaan barisan ASN oleh Bupati, Wakil Bupati dan Sekda. Kemudian Bupati dan Wakil Bupati memberikan sambutan. Kemudian dilanjutkan dengan acara Hala Bi Halal yang diisi dgn Hikma Halal Bi Halal oleh Ketua MUI Kab. Banggai Ust. H. Zainal Abidin Alihamu. Selanjutkan dengan pengumuman pemenang lomba kegiatan menyambut Idul Fitri 1440 H yang dilaksanakan oleh PHBI Kab. Banggai yang dinahkodai oleh H. Alfian Djibran. Serta dilanjutkan dengan penarikan kupon undian ibadah Umroh bagi ASN Gol. I dan Gol. II. Yang juga merupakan bentuk Apresiasi yang diberikan oleh Pemda Banggai bagi ASN yg rajin mengikuti Ceramah Agama setiap jumat pagi selama bulan Ramadhan. Masing masing yang beruntung adalah Nurlaela Monoarfa dari Bag. Humas Protokol Setda, Mansur Sapiung dari Dinas Pemberdayaaan Perempuan dan KB Kab. Banggai serta salah seorang staf Kelurahan Simpong an. Sri Maya Dayanun .

Seusai Apel, Bupati Banggai, Wabup dan Sekda menghadiri keiatan serah terima Jabatan yang dilantik beberapa waktu yang lalu, Serta menyaksikan Pelantikan Ketua TP. PKK Kecamatan Nuhon, Bunta, Lobu, Bunta, Luwuk Utara, Luwuk Timur Balantak Selatan dan Balantak Utara bertempat di ruang rapat umum kantor Bupati Banggai.

Sumber:  Kasub. Bag Protokol dan Acara Bagian Humas Protokol Setda

Pos terkait