Polda Sulbar Kerahkan Ribuan Personel Gabungan Amankan Natal-Tahun Baru

Rapat koordinasi dalam rangka meningkatkan pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 yang berlangsung di ruang rapat Kapolda Sulbar itu juga dihadiri Danrem 142 Tatag Brigjen TNI Farouk Pakar, Kabinda Sulbar dan pemangku kepentingan di daerah itu. (foto: humas polda Sulbar)

Mamuju, 50detik.com- Belajar dari peristiwa bom bunuh diri di Kepolisian Sektor Astana Anyar Bandung Jawa Barat, akhirnya Polda Sulbar akan mengarahkan lebih seribu persinel untuk mengamankan perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2023.

“Kami akan mengerahkan 1.076 personel gabungan pada pengamanan Natal dan tahun baru,” sebut Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Barat Inspektur Jenderal Polisi Verdianto I. Bitticaca pada Rapat Koordinasi Operasi Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di Mamuju, Jumat (9/12/2022).

Menurut Kapolda, sasaran pengamanan adalah gereja yang tersebar di seluruh wilayah Sulbar, tempat perbelanjaan, lokasi wisata, dan tempat-tempat keramaian lainnya.

Ia menjelaskan, untuk memastikan arus transportasi berjalan lancar dan dapat mengantisipasi masuknya pelaku kriminal dari wilayah lain, pihaknya juga akan membangun pos-pos pengamanan dan pelayanan pada sejumlah titik termasuk di seluruh pintu masuk setiap kabupaten hingga perbatasan antarprovinsi. (*)

 

 

Pos terkait