Parigi, 50detik.com– Pasangan calon bupati- wakil bupati Parigi Moutong, Nizar Rahmatu – Ardi mendapat nomor urut 3 dalam pengundian yang digelar Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Parigi Moutong.
Pasangan Nizar – Ardi akan berjuang maksimal untuk meraih simpatik rakyat Parigi Moutong untuk meraih kemenangan di Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang, karena dengan kemenangan keduanya bisa menata daerah pesisir teluk Tomini itu menjadi kawasan yang semakin maju.
Pengalaman birokrat Ardi sebagai mantan Sekda Parigi Moutong, mantan Kadis Pendidikan dan Ketua Bappeda menjadi poin penting dalam mengelola daerah tersebut, sehingga kontribusi Ardi mendampingi Nizar Rahmatu akan makin kuat karena terjadi kolaborasi pengetahuan dan pengalaman yang berbeda, sebab Nizar dikenal sebagai sosok yang selama ini berada di luar pemerintahan dan sukses dibidangnya.
Nizar-Ardi merupakan partner yang cukup kompetitif, dengan pengalaman dan pengetahuan keduanya diharapkan bisa lebih memajukan Kabupaten Parigi Moutong.