Luwuk, 50detik.com – Bupati Banggai Ir. H. Amirudin, M.M menghadiri dan membuka secara resmi kegiatan Paruman Pemangku Kabupaten Banggai Tahun 2024, pada Selasa (02/07/2024).
Kegiatan tersebut bertempat di Pura Agung Padma Bhuana Luwuk. Kegiatan ini diikuti oleh 75 peserta dari 12 kecamatan.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Amirudin menyampaikan ajakan kepada segenap umat Hindu khususnya dan seluruh umat beragama pada umumnya untuk terus meningkatkan keimanan dan ketagwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa demi peningkatan kehidupan keagamaan kita sebagai bangsa yang religius.
Menurutnya, kegiatan yang bertemakan: “Paruman Pemangku Kabupaten Banggai Sebagai Sarana Pemantapan Jnana Mangku” ini sangat penting dan selaras dengan Visi Pemerintah Kabupaten Banggai Tahun 2021-2026, yaitu Terwujudnya Banggai Maju, Mandiri Dan Sejahtera Berbasis Kearifan Lokal, dimana pada misi pertama menitikberatkan pada pembangunan sumberdaya manusia berkualitas, produktif dan sejahtera, sedangkan pada misi keenam fokus pada pengembangan pariwisata dan budaya serta nilai keagamaan.
Oleh karena itu, Bupati Amirudin mengajak semua lapisan masyarakat untuk mengambil bagian dalam tugas besar pembangunan masa depan kita, tidak terkecuali persatuan dan kerukunan di antara umat beragama harus senantiasa kita tumbuh-suburkan.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Amirudin juga berkesempatan melepas peserta Utsawa Dharma Gita yang mewakili Kabupaten Banggai.
Seperti diketahui, gelaran Utsawa Dharma Gita Tingkat Nasional XV Tahun 2024 ini rencananya akan dilaksanakan di Solo, Jawa Tengah.
Hadir pada kegiatan tersebut Unsur Forkopimda, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banggai, sejumlah Pimpinan OPD di lingkungan Pemda Kabupaten Banggai, Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia Kabupaten Banggai, Ketua Wanita Hindu Kabupaten Banggai serta sejumlah undangan lainnya. (*)
Sumber: Prokopim Setda Banggai