Menag dan Menteri Haji Arab Bahas Pelaksanaan Haji. Ini Simpulannya

Menag dan Menteri Haji Arab Bahas Pelaksanaan Haji. Ini Simpulannya

Jakarta, 50detik.com- Ini adalah kabar menggembirakan bagi calon jamaah haji (CJH) yang sempat tertunda dua tahun akibat pandemi covid-19.

Pasalnya Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam waktu dekat ini akan bertolak ke Arab Saudi untuk bertemu dengan Menteri Haji, Urusan Islam, Dakwah dan Penyuluhan Arab Saudi, Syaikh Dr. Abdullatif bin Abdulaziz Al-Syaikh.

Pertemuan kedua pihak ini akan membahas persiapan penyelengaraan ibadah haji tahun ini.

Selain itu, Menag juga akan menjajaki kemungkinan memanfaatkan kuota negara lain yang tidak terserap habis.

“Kami tengah mempelajari dan akan bertemu dengan Menteri Haji Saudi untuk membahas negara-negara yang tidak memanfaatkan kuota hajinya agar dapat digunakan oleh Indonesia,” tandas Menag saat menerima audiensi Duta Besar Kerajaan Arab Saudi untuk Indonesia, Syekh Essam bin Abed Al-Taqafi, di Jakarta, Kamis (10/3/2022).

Sumber: Website Kemenag RI

Pos terkait