Mantap ! UPT Puskesmas Sarjo Terima Rawat Inap

Pasangkayu,50detik.com- Mantap ! UPT Puskesmas Sarjo akhirnya terima layanan rawat inap pasien.

Rawat inap Puskesmas Sarjo itu terungkap pada peresmian gedung baru, setelah proses pembangunan. Kamis 19 Mei 2022.

Hadir dalam acara peresmian gedung Rawat inap yakni Kepala Dinas Kesehatan Kab. Pasangkayu, Camat Sarjo, Kapospol Sarjo, Seluruh Kepala Desa Se Kec. Sarjo, PL. KB, dan ketua TP PKK Kec. Sarjo,

Kapala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasangkayu, Syamhari meresmikan dilangsunh gedung baru rawat inap UPT Puskesmas Sarjo.

Dalam sambutannya, menyampaikan layanan rawat inap di UPT Puskesmas Sarjo ini sempat dihentikan beberapa waktu. Sebab gedung Rawat inap yang lama mengalami rehab total bangunan yang pengerjaannya dilakukan sejak bulan Mei 2021.

“Alhamdulillah hari ini, layanan Rawat inap dibuka kembali dan berharap agar seluruh staf UPT Puskesmas Sarjo dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat serta mengucapkan Terima kasih kepada Camat Sarjo atas dukungan yang diberikan sehingga pembukaan layanan rawat inap hari ini dapat terlaksana” Ucapnya

Sementara itu, Kapus Sarjo, Anita, SKM menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh stake Holder yang hadir terkhusus masyarakat Kecamatan Sarjo yang telah berperan aktif dalam membantu pembenahan persiapan pembukaan kembali layanan Rawat Inap Puskesmas.

“Terima kasih tak terhingga kami haturkan kepada seluruh masyarakat yang telah turut membantu dalam proses pembenahan persiapan pembukaan kembali layanan Rawat inap di UPT Puskesmas Sarjo”Ucapnya

Menurutnya pelibatan masyarakat dalam memaksimalkan layanan kesehatan merupakan hal yg wajib dilaksanakan dan diharapkan untuk terus dipertahankan.

” Alhamdulillah hari ini, layanan Rawat inap perdana kita buka, mungkin masih ada kekurangan namun kami akan tetap berupaya untuk memaksimalkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat” tambahnya.

Ditempat yang sama, Camat Sarjo, Muh. Nasir, S.Pd mengapresiasi upaya yang telah dilakukan oleh Kepala UPT Puskesmas Sarjo yang baru beserta Staf atas langkah cepat yang diambil untuk segera membuka layanan Rawat inap di UPT Puskesmas Sarjo.

Menurutnya, ini adalah suatu langkah konkrit yang menjadi prioritas untuk dikerjakan, karena merupakan kebutuhan masyarakat.

“Alhamdulillah dengan langkah cepat ibu Kapus yang baru beserta staf dengan melibatkan masyarakat akhirnya bisa segera dioperasinalkan” Pungkasnya. (Dar)

Pos terkait