Mamuju, 50detik.com — Luar biasa! penghargaan demi penghargaan berhasil diraih Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat di bawah kepemimpinan Akmal Malik.
Kali ini, seperti yang dikutip dari laman sulbarpemprov.go.id, Sulbar menerima penghargaan dari Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto dengan predikat sebagai Provinsi terbaik II Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD).
Atas prestasi itu Sekertaris Daerah Provinsi Sulbar Muhammad Idris mewakili Pemerintah Sulbar menerima penghargaan tersebut pada rapat koordinasi Nasional Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah TP2DD tahun 2022, yang digelar Bank Indonesia di Hotel Le Meridien Jakarta 6 Desember 2022.
Dalam Championship tersebut, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) masuk dalam zona wilayah Kawasan Indonesia Timur (Kalimantan-Sulawesi- Maluku-Nusa Tenggara-Papua) yang terdiri dari 17 Provinsi meraih penghargaan sebagai TP2DD Provinsi Terbaik Ke-2.
Sekprov Sulbar Muhammad Idris pada kesempatan itu, mengaku bersyukur dengan pencapaian yang telah diraih provinsi Sulbar.
“Pencapaian ini tidak terlepas dari kolaborasi dan sinergi seluruh pihak,” terang Idris. (*)