Kecewa Karena Tidak Komitmen, Relawan Anwar Hafid Hijrah ke Ahmad Ali

Palu, 50detik.com– Relawan pasangan calon (paslon) nomor 2, Anwar Hafid – Reny Lamadjido atau yang dikenal sebutan Berani (Bersama Anwar-Reny) yang sebelumnya memberikan dukungan di Pilgub Sulteng 2024, beralih dukungan ke paslon nomor 1, Ahmad HM Ali – Abdul Karim Al-Jufri.

Para relawan ini berasal dari 15 Korcam (Koordinator Kecamatan) di Kabupaten Banggai. Mereka (relawan) sepakat mendeklarasikan dukungan dan langsung membuka posko pemenangan untuk paslon Ahmad Ali-Abdul Karim Al-Jufri.

Ketua Korcam Kecamatan Batui, Andi Arung Palakka menyampaikan, berpindahnya dukungan dari Anwar Hafid ke paslon Ahmad Ali – Abdul Karim Al-Jufri di Pilgub Sulteng 2024 ini karena merasa kecewa terhadap Anwar Hafid yang tidak komitmen.

Dalam sebuah video tiktok berdurasi 01.08 detik dari akun @kita.semua yang beredar, Andi Arung Palakka mengatakan, “Selama ini, saya kira pak Anwar Hafid bisa komitmen hingga hari H pencoblosan. Namun hingga satu bulan jelang pencoblosan, beliau tidak komitmen dengan pernyataan yang kemarin. Sehingga saya beralih dukungan ke paslon Ahmad Ali. Kenap? Karena beliau sangat komitmen. Apa yang disampaikan langsung di eksekusi di lapangan. Itu yang terjadi dan saya rasakan hari ini. Alhamdulillah, tim saya, relawan saya merasakan, kok lain, kemarin waktu jadi relawannya Anwar Hafid tidak seperti ini, sekarang jadi relawannya Ahmad Ali langsung eksekusi. Saya bilang, iya beda. Orang komitmen dengan tidak komitmen itu beda. Jadi kami berdo’a dari relawan Kecamatan Batui semoga Allah SWT mengijabah niat baik Ahmad Ali”.

Korcam Batui Selatan, Fahruddin bersama Cagub Ahmad Ali.

Beberapa Korcam yang hijrah ke Ahmad Ali sudah membuka posko pemenangan. Diantaranya Korcam Batui yang diketuai Andi Arung Palakka, Korcam Batui Selatan dengan ketuanya Fahruddin Mappatundru, Korcam Toili Barat yang diketuai Julhadi, ada juga Kordes di wilayah transmigrasi Ondo yang diketuai Marlina.

Salah satu tim kampanye paslon Beramal, Hi Tjabani mengatakan, sejak dibukanya posko-posko pemenangan tersebut ramai dikunjungi pendukung dan relawan Beramal.

Menurut Hi Tjabani, para relawan yang awalnya mendukung Paslon Berani, karena satu dan lain hal beralih dukungan ke Paslon Beramal. “Tidak ada intervensi dan paksaan, merka sendiri yang menyatakan keinginannya untuk hijrah, ” kata Hi Tjabani, –salah satu tim kampanye paslon nomor urut 1, Ahmad Ali-Abdul Karim Al-Jufri.

Hi Tjabani yang dikenal sebagai pengusaha sukses Sulawesi Tengah mengaku akan bekerja all out untuk memenangkan paslon dengan tagline Beramal tersebut. Ia pun menegaskan akan aktif turun ke lapangan di wilayah Sulteng untuk mengkampayekan dan memenangkan paslon Ahmad Ali – Abdul Karim Al-Jufri.***

Pos terkait