Jelang Natal, Harga Cabai Rawit Tembus Rp100.000/Kg di Pasar

Pasangkayu 50detik.com- Menjelang Natal, Sejumlah kebutuhan pokok mengalami kenaikan, salah satunya bahan pokok komoditi cabai rawit yang melonjak signifikan saat ini. Harga cabai di petani capai 50.000/Kg pembelinya. Kamis 30 November 2023.

Dengan naiknya harga cabai rawat saat ini, petani pastinya senang, harga cabai yang semakin naik.

Sebelumnya, harga cabai di petani Rp30.000/Kg saat ini harga cabai naik menjadi Rp50.000/Kg.

Petani cabai rawit Desa Tampaure, kecamatan Bambaira, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat menjual hasil tanaman cabainya di pedagang dengan harga Rp50.000/Kg.

“Yaa, mau tidak mau kami harus membelinya, karna memang harga cabai saat ini naik” ucap pedagang cabai rawit Sri Handanyani (49) kepada media ini.

Menurut pedang cabai yang akrap disapa Nani, seperti biasanya, harga cabai menjelang natal pasti mengalami kenaikan. Ditambah susahnya cabai akibat kemarau.

“Memang Senin kemarin di pasar Ganti Donggala, saya lihat kurang penjual cabai rawit. Harga cabai rawit sudah naik dijual ke pengecer Rp90.000/Kg dan pengecer menjual dengan harga Rp100.000/Kg nya”, ungkapnya

Lanjutnya, para konsumen juga tidak banyak mengeluh dengan harga cabai rawit yang melonjak signifikan.

“Saya rasa mereka mengerti mungkin, dengan naiknya harga cabai rawit. Kana akibat dari kemarau panjang dan ditambah hari natal sebentar lagi”, Menurutnya

Nani, juga membeberkan, pasar tempat ia menjual cabai rawit diluar kabupaten Pasangkayu.

“saya menjual diwaktu pasar ramainya saja, Senin dan Jumat di pasar Ganti, kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah” pungkasnya.

Laporan: Wawan

Pos terkait