Hari Ibu Ke 94 di Pasangkayu, Diwarnai Tangis Haru

Suasana Tangis Haru di Hari Ibu Ke 94 Tahun di Pasangkayu

Pasangkayu,50detik.om- Tangis haru warnai hari ibu Nasional ke 94 tahun di Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat. Bagaimana tidak, suasana haru itu, tak terbendung saat pembacaan puisi menceritakan tentang sosok ibu.

Awalnya peringatan hari ibu berlangsung khidmat dan meriah, yang dilaksanakan di Lapangan Apel Kantor Bupati Pasangkayu. Giat itu, turut hadiri para ibu-ibu, Sekda Pasangkayu, Rahmat dan Pimpinan Forkopimda  serta Pimpinan OPD dan para camat.

Peringatan hari ibu, jatuh tiap 22 desember. Sontak diwarnai tangis haru saat sesi pembacaan puisi tetang sosok seorang ibu.  Terlebih hadirnya sosok ibu pada kegiatan tersebut.

Ketua TP. PKK Kabupaten Pasangkayu, Aulia Yaumil tampak tak mampu menahan air matanya dihari ibu. Aulia Yaumil mengaku, terharu dengan sosok ibu. “Berbicara tentang ibu semua orang pasti terharu, terlebih di hari istimewa bagi ibu yang dilaksanakan hari ini” Kata Aulia Yaumil kepada 50detik.com (22/12/2022) siang.

Menurutnya, sosok ibu itu sesuatu paling berharga, disebutnya, ibu itu adalah malaikat yang mampu melindungi dan menolong anak-anaknya.

Kesuksesan Pejabat, semua berkaitan dengan do’a sosok seorang ibu. Termasuk kesuksesan suami,  karena ada sosok perempuan hebat dibelakangnya ialah juga sosok seorang ibu, yang tak henti-henti memberi doa terbaik buat anak-anaknya.

“Saya berharap, semoga kita semua bisa menyadari pentingnya sosok ibu bagi diri kita di peringatan hari ibu tahun ini. Di puncak kegiatan hari ibu ini, mereka yang menghadirkan ibunya bisa sungkeman dengan sosok ibu yang menjaganya di kandungan hingga menjadi orang sukses” Pungkasnya (Wawan)

Pos terkait