Anggaran Pilkada 2020 Masih Dibahas

Laporan : Darmawan

Pasangkayu,50detik.com- Pemerintah Daerah Kabupaten Pasangkayu bersama komisioner KPU dan  Bawaslu serta perwakilan Polri dan TNI bahas anggaran Pilkada 2020 mendatang. Nilai  aggaran 25 milyar itu belum ditetapkan masih anggaran perkiraan sementara. Hal itu terungkap dalam rapat di ruang Sekertaris Daerah pada Selasa, 3 September 2019 Siang kemarin.

Menurut Firman, rapat ini untuk memastikan, jumlah anggaran yang akan disiapkan untuk membiayai tahapan pemilu mulai 2019 sampai 2020 mendatang. Terkait  anggaran pilkada 2020 itu diperkirakan masih akan dinaikkan sekitar 20 persen dari anggaran Pilkada sebelumnya.

Sementara itu, Ketua KPU Pasangkayu, Syahran Ahmad yang ditemui  usai mengikuti rapat persiapan menyampaikan,  dari hasil rapat itu bahwa plafon  anggaran 25 milyar itu bukan angka mutlak namun masih perkiraan sementara.

“Pak Sekda tadi menyampaikan ini bukan angka yang mutlak, ini masih angka perkiraan semantara” Terang Syahran Ahmad

Nilai anggaran 25 milyar (anggaran perkiraan semenatara) ini akan digunakan ditiga lembaga. Oleh karena itu, Syahran  berharap, angka ini bisa bertambah dan mendapat dukungan dari anggota DPRD yang baru, karena dana ini akan digunakan dalam waktu dekat ini.

Dirinya  juga berharap, sebelum berakhir bulan september ini sudah ada titik temu terkait angka-angka yang harus disepakati ditiga lembaga ini.

“Nah, Di Bawaslu saja usulan pengawasan  yang kami usulkan ini mengacu pada regulasi yang ada, standar pembiayaan honorium panwaslu Kecamatan dan seluruh jajaran sampai di TPS” Ungkap Ketua Bawaslu Kabupaten, Ardi Trisandi

Trisandi berharap, dari anggaran perkiraan sementara ini bisa bertambah. Sehingga anggaran yang kami butuhkan bisa terpenuhi sesui kebutuhan Pilkada 2020 mentang. Karena anggaran perkiraan sementara 25 milyar itu masih sangat minim.

Sebelumnya media ini memberitakan bahwa anggaran Pilkada 2020 senilai 25 milyar itu sudah bahas di DPRD. Namun nilai anggaran masih berstatus perkiraan sementara seperti hasil rapat terakhir baru-baru ini di ruangan Sekda Kabupaten Pasangkayu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *