Luwuk, 50detik.com – Bupati Banggai Ir. H. Amirudin, M.M.,AIFO bersama Wakil Bupati Banggai Drs. H. Furqanuddin, M.M, menghadiri acara Pembukaan Pekan Olah Raga Kabupaten (PORKAB)-V Kabupaten Banggai Tahun 2025, bertempat di Lapangan Mirqan Center Bukit Halimun, kompleks Kantor Bupati Banggai, Kelurahan Tombang Permai, Kecamatan Luwuk Selatan, pada Sabtu malam (5/7/2025).

Kegiatan ini diselenggarakan oleh KONI Kab. Banggai kerjasama Pemerintah Kabupaten Banggai, dengan mengusung tema : “Sekali Lagi Menang Bersama”. Turut hadir dalam acara tersebut Unsur Forkopimda Banggai, Anggota DPRD Prov. Sulteng, mewakili KONI Prov. Sulteng, Sekda Banggai, Pimpinan OPD, Instansi Vertikal, para Kabag Lingkup Setda Banggai, para Pimpinan Perusahaan, para Pimpinan Perbankan, Panitia Pelaksana, para Atlit, Wasit, Yuri, serta undangan lainnya.
Wakil Bupati Banggai H. Furqanuddin, bertindak selaku pembina upacara pada Pembukaan Open Seremoni Porkab-V Banggai Tahun 2025, sekaligus membuka secara resmi kegiatan olahraga terbesar tingkat Kabupaten ini diikuti oleh 2.300 atlet, dari 24 kecamatan, dan akan berlangsung selama sepuluh hari, mulai dari tanggal 3 hingga 12 Juli 2025.

Dalam sambutannya Wakil Bupati H. Furqanuddin, menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh kontingan yang turut ambil bagian dalam Porkab V ini. Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Banggai berkomitmen mendukung penuh seluruh rangkaian legiatan ini, termasuk dalam upaya meningkatkan sumber daya manusia melalui pembinaan olahraga.
“Porkab adalah ajang penting dalam pembinaan dan pengembangan olahraga di daerah, selain menjadi seleksi atlet potensial, kegiatan ini juga diharapkan mampu melahirkan generasi muda yang sehat, tangguh, dan berdaya saing.” ucapnya

Lanjut, kata Wabup Furqanuddin, sangat berharap para atlet dapat menunjukkan performa terbaik dengan dapat menjunjung tinggi sportivitas, semangat pantang menyerah dan jiwa kesatria. Ia pun mengingatkan para pelatih dan official agar terus menanamkan nilai-nilai disiplin serta integritas kepada para atlet binaannya, dan apresiasi khusus juga disampaikan kepada para wasit dan juri yang diharapkan dapat menjalankan tugas secara jujur dan profesional, dan juga ucapan disampaikan kepada para sponsor dan semua pihak yang telah bekerja keras demi terselenggaranya dengan baik kegiatan Porkab V Banggai, dan semoga pelaksanaanya berjalan degan sukses dan juga para atlet dapat menampilkan kemampuan terbaik mereka.” tutur Wabup Furqanuddin.
Sumber: Bagian Prokopim Setda Banggai





