Laporan: Abdul Rauf Rukka
Majene, 50detik.com– Sekitar 200 pelajar dari kalangan PMR SMKN 4 Majene, dan PMR SMKN 8 Majene serta MA DDI Lombona Sendana Majene terlibat dalam penanaman 1000 pohon mangrove di Pantai Jawi-jawi, Tubo Majene, Sulbar, Minggu, 9 Desember 2018.
Kegiatan pelajar dari tiga sekolah yersebut mengusung thema “cerdaskan generasi hijaukan lingkungan”.
Penanaman mangrove tersebut sebagai upaya mencegah terjadinya abrasi pantai. Selain itu, hutan mangrove juga bisa memberi peluang pengembangan pemeliharaan ikan, serya bisa menjadi area pengembangan wisata pantai.
Tanaman mangrove memiliki manfaat banyak bagi warga sekitar hutan mangrove tersebut.